Sukses

Jenazah Korban Kecelakaan di Batu Diambil Keluarga

Sembilan jenazah mahasiswa yang tewas dalam kecelakaan di Kota Batu, Jatim, telah diambil keluarga. Polisi memastikan penyebab kecelakaan karena ban mobil yang mereka tumpangi pecah.

Liputan6.com, Batu: Sembilan jenazah mahasiswa yang tewas dalam kecelakaan di Kota Batu, Malang, Jawa Timur, telah diambil keluarga dan dibawa ke rumah masing-masing, Kamis (16/4). Suasana duka pun menggelayut di kamar jenazah Rumah Sakit Saiful Anwar, Malang, tempat sembilan jenazah disemayamkan. Tujuh korban berasal dari Jatim, sementara satu korban tewas berasal dari Denpasar, Bali.

Kepala Kepolisian Resor Batu Ajun Komisaris Besar Polisi Tejo Wijanarko mengatakan, berdasarkan hasil penyelidikan tim Laboratorium Forensik Kepolisian Daerah Jatim, penyebab kecelakaan adalah ban mobil yang pecah.

Kecelakaan yang menewaskan sembilan mahasiswa dari sejumlah perguruan tinggi di Malang, Jatim, terjadi tadi malam. Menurut saksi mata, kendaraan yang ditumpangi korban melaju kencang dari arah objek wisata Songgoriti menuju Kota Malang. Namun, sesampai di Jalan Panglima Sudirman, Kota Batu, kendaraan oleng sehingga menabrak pohon [baca: Mobil Tabrak Pohon, Sembilan Mahasiswa Tewas].(UPI/Noor Ramadhan dan Eko Saktia)