Sukses

Membaik, Bocah Iqbal Korban Penganiayaan akan Dipulangkan

Setelah dirawat di RSUD Koja selama sebulan lebih, Iqbal bocah korban penculikan, penganiayaan dan eksploitasi anak akan diizinkan pulang.

Liputan6.com, Jakarta - Senyum terus mengembang di wajah Iqbal Saputra yang kini masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Koja, Jakarta Utara. Meski luka-luka sisa kekerasan masih membekas di sekujur tubuh bocah berusia 4 tahun itu.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Senin (21/4/2014), beberapa bagian tubuh Iqbal belum benar-benar pulih. Namun ia tetap semangat bermain dengan pamannya di dalam ruangan tempatnya dirawat.

Setelah menjalani perawatan selama 37 hari, kondisi Iqbal terus membaik dan mulai menampakkan tanda-tanda kesembuhan. Bahkan putra Iis Novianti ini sudah akan diizinkan pulang pada Rabu 23 April, meski tangan dan kakinya masih belum bisa berfungsi seperti semula dan belum bisa duduk sendiri.

Pertengahan Maret lalu, Iqbal ditemukan pingsan dengan kondisi mengenaskan di halte busway di kawasan Pademangan, Jakarta Utara. Kemudian terungkap Iqbal adalah korban penculikan, penganiayaan, dan eksploitasi anak.

Iqbal menderita luka bakar di sekujur tubuhnya serta luka parah di lidah dan kelaminnya. Bahkan tangan Iqbal juga mengalami patah tulang.

Polisi kemudian menetapkan bekas pacar Iis Novianti ibunda Iqbal, Dadang Supriatna sebagai tersangka penculikan, penganiayaan dan eksploitasi anak. Selama diculik, Iqbal dianiaya dan dipaksa mengamen.

(Shinta Sinaga)

Video Terkini