Sukses

Angin Kencang Porak-porandakan Gelaran Seni Kemenbudpar di Monas

Akibat angin kencang, pergelaran kesenian budaya yang digelar Kemenbudpar di Monas sempat terhenti beberapa jam.

Liputan6.com, Jakarta - Angin kencang yang berembus pada Jumat Sore, memorak-porandakan puluhan tenda untuk acara kesenian yang digelar Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata (Kemenbudpar) di halaman Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (16/5/2014), kencangnya tiupan angin tak hanya merobohkan puluhan tenda, namun juga menghantam panggung dan membuat kursi-kursi pergelaran terbalik.

Akibatnya perhelatan kesenian budaya yang digelar Kemenbudpar di Silang Monas sempat terhenti beberapa jam. Namun peristiwa tersebut tidak sampai menimbulkan korban luka.

Meski tenda-tenda dalam kondisi roboh, kegiatan pegelaran kesenian seluruh Nusantara tersebut kemudian kembali dilanjutkan. (Ans)