Sukses

Kepsek JIS Kembali Diperiksa Polisi

Pemeriksaan 3 pengajar JIS yang melibatkan warga negara Amerika Serikat, diawasi pihak kedutaan besar Amerika Serikat.

Liputan6.com, Jakarta - Kepala sekolah taman kanak-kanak Jakarta International School (JIS) Elsa Donohue dan 2 stafnya, Neil Bantleman dan Ferdinant Tjiong mendatangi Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polda Metro Jaya, Jakarta, pagi tadi sekitar pukul 10.00 WIB

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (23/6/2014), sebelumnya Polda Metro Jaya melayangkan surat panggilan pemeriksaan kepada 3 pengajar JIS. Panggilan itu terkait laporan korban baru kasus dugaan kekerasan dan pelecehan seksual di sekolah tersebut.

Kedatangan mereka adalah sebagai saksi atas pengaduan susulan orangtua korban berinisial MAK, yang menyebutkan adanya keterlibatan guru JIS dalam kekerasan seksual pada beberapa siswa JIS.

Ke-3 saksi datang dengan kuasa hukumnya. Pemeriksaan yang melibatkan warga negara Amerika Serikat ini juga diawasi pihak Kedutaan Besar AS. (Ans)