Liputan6.com, Bogor - Sebuah mobil mini bus merek Toyota Avanza bernomor polisi B 2430 PT hangus terbakar saat mengisi bahan bakar minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor. Sebelum terbakar dan mengeluarkan kobaran api, sempat terjadi ledakan dari mobil.
Kasatreksrim Polres Bogor AKP Didik Purwanto mengatakan, seorang petugas operator mendengar ledakan kecil, saat mobil tersebut tengah mengisi BBM. "Berdasarkan keterangan awal dari saksi, sebelum terbakar awalnya terdengar ledakan yang cukup kencang disusul dengan sambaran api," jelas dia di lokasi kejadian, Jumat (29/8/2014).
Didik menuturkan, sambaran api tersebut lambat laun menjalar ke arah mobil dan juga alat pompa BBM premium bersubsidi. Kobaran api juga menghabiskan sebagian atap SPBU.
Saat kejadian, lanjut Didik, ada 2 orang yang berada di dalam mobil. Beruntung keduanya berhasil diselamatkan sebelum api menghabiskan semua bagian mobil. Korban atas nama Miftah sebagai pemilik mobil dan juga sopir, dan anaknya Supria.
"Korban warga Kecamatan Bojong Koneng. Korban langsung dibawa ke rumah sakit karena mengalami luka bakar di bagian tangan dan kaki," ungkap dia.
Didik belum bisa memastikan apakah mobil dalam keadaan menyala saat diisi bensin. Sebab belum menerima keterangan lebih lanjut. Kondisi korban masih lemas, sehingga belum bisa diambil keterangan.
Hingga saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi, seperti petugas operator, petugas keamanan dan pemilik SPBU. Terlihat garis polisi sudah melintang di tempat kejadian dan SPBU sementara ditutup dan sudah dibatasi dengan garis polisi. (Ein)
Mobil Meledak Saat Isi BBM di SPBU Sentul
Seorang petugas operator mendengar ledakan kecil, saat mobil di SPBU Sentul itu tengah mengisi BBM.
Advertisement
EnamPlus
powered by
Piala Oscar 2025
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/4768028/original/004697200_1710047306-Piala_Oscar_0.jpeg)
6 Rekor di Oscar 2025: Sean Baker Raih 4 Piala dalam 1 Malam, Zoe Saldana Ukir Sejarah untuk Dominika
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5149384/original/093239400_1740986090-guy_1.jpg)
Aktor Inggris Pakai Pin Bebaskan Palestina dan Kemenangan Film Dokumenter tentang Aksi Israel di Tepi Barat di Oscar 2025
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5148332/original/036382000_1740982063-AP25062192769776.jpg)
Kecaman atas Pembersihan Etnis Palestina Menggema di Podium Piala Oscar 2025, di Depan Mata Gal Gadot
Ramadhan
BRI Liga 1
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/3538569/original/015307700_1629173438-LIGA_BRI_LIGA_1.jpg)
Hasil BRI Liga 1 PSS Sleman vs Barito Putera: Laskar Antasari Benamkan Super Elang Jawa di Dasar Klasemen
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/5146646/original/067184600_1740840833-edo_persebaya_01032025_barly_aeaee90b36.jpg)