Liputan6.com, Jakarta - Nama calon Wakil Gubernur (cawagub) DKI Jakarta yang akan menggantikan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok hingga saat ini masih menjadi teka-teki. Sejumlah nama sudah mengemuka, namun belum ada satu pun yang dipastikan mengisi posisi yang ditinggalkan Ahok.
Beberapa nama yang santer disebut akan menjadi pendamping Ahok yakni mantan walikota Surabaya Bambang DH, mantan walikota Blitar Djarot Saiful, Deputi Gubernur Bidang Lingkungan Sarwo Handayani, politisi PDIP Rieke Diah Pitaloka, dan Ketua DPD PDIP DKI Jakarta Boy Sadikin.
Dari sejumlah nama yang mengemuka tersebut, tidak ada satu pun dari Partai Gerindra. Padahal sebelumnya, Ahok sempat berujar calon pendampingnya dari Gerindra.
Terkait nihilnya keikutsertaan politisi Gerindra dalam bursa pencarian cawagub DKI, Ahok mengatakan sulit mencari tokoh berpengalaman di partainya.
"Susah cari orang pengalaman (pemerintahan) di Gerindra," kata Ahok di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (2/9/2014).
Ahok menambahkan, nama-nama cawagub dari partai lain seperti dari PDIP lebih mengemuka dibanding dari partainya sendiri.
"Ada Bambang DH atau Pak Djarot. Tapi mereka menolak. Dari PDIP ada Rieke Diah Pitaloka. Cuma nggak pernah diusulkan ke sini," tambah Ahok.
Mantan Bupati Belitung Timur itu berharap, posisi wagub DKI nanti dapat diisi orang berpengalaman di bidang pemerintahan.
"Bu Yani mau pensiun tahun ini, sudah 60 tahun. Dia juga sudah pengalaman. Pak Boy Sadikin juga oke oke aja, kan cari yang pengalaman," ucap Ahok. (Yus)
Ahok: Susah Cari Cawagub di Gerindra
Mantan bupati Belitung Timur itu berharap, posisi wagub DKI nanti dapat diisi oleh orang berpengalaman di bidang pemerintahan.
Advertisement