Sukses

Bazar Perlengkapan Haji di Stadion Jember

Para calon jamaah haji lebih memilih membeli oleh-oleh di tanah air karena praktis dan harganya lebih terjangkau.

Liputan6.com, Jember - Halaman Stadion Notohadinegoro, Jember, Jawa Timur menjadi lokasi bazar perlengkapan haji. Bazar dadakan itu selalu dipenuhi oleh pembeli.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (5/9/2014), disana tersedia baju ihram, kaos kaki, baju-baju gamis, dan kerudung modern.

Harga yang dibandrol pun bervariasi. Sandal, topi, hingga kaos kaki dijual Rp 35.000 hingga Rp 125 ribu, sedangkan baju ihram dan gamis dijual Rp 150 ribu hingga Rp 250 ribu.

Stand penjualan mata uang Riyal juga diserbu pembeli. 1 Riyal dijual Rp 3.700. Penjual mengambil untung Rp 50 per Riyal. Selama musim haji, omset penjualan mata uang Riyal mencapai Rp 10 juta hingga Rp 20 juta per hari.

Para calon jamaah haji lebih memilih membeli oleh-oleh di tanah air karena praktis dan harganya lebih terjangkau dibanding harus membawa langsung dari Arab Saudi. Apalagi kuota barang bawaan dibatasi bagi setiap jamaah haji.

Baca Juga:

Penjual Reparasi Tas Haji Laris Manis Diserbu Jamaah

Penginapan Haji Kini Lebih Bagus Meski Harga Turun, Ini Alasannya

Musim Haji Tiba, Pedagang di Garut Meraup Rezeki

Video Terkini