Sukses

Sudah Capek, DPW PPP Sulteng Minta Muktamar Dipercepat

Usulan agar muktamar dipercepat karena orang di PPP mulai dari DPC, DPW, hingga DPP telah capek.

Liputan6.com, Palu - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sulawesi Tengah, Asgar Ali Djuhaepa berharap muktamar internal di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP dipercepat.

"Kami mengusul, kebetulan ada Wakil Ketua Umum DPP PPP, Suharso Monoarfa hadir di Palu agar muktamar bisa dipercepat pada 22 September mendatang," terang dia usai mengikuti pembukaan Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) lll DPW PPP Sulteng di Hotel Wisata Palu, Rabu (17/9/2014).

Dia menjelaskan, usulan agar muktamar dipercepat karena orang di PPP mulai dari DPC, DPW, hingga DPP telah capek.

"Telah capek dengan segalah masalah yang ada di internal DPP PPP. Makanya kami meminta agar muktamar di internal partai segera dipercepat," papar Asgar.

Pengusulan ini juga telah disepakati seluruh DPC PPP yang ada di bawah naungan DPW PPP Sulteng.

"Dalam pembukaan Mukerwil III tadi seluruh DPC setuju jika muktamar dipercepat. Itu tidak lain agar kepengurusan Pelaksanan tugas (Plt) Ketum Umum (Ketum) DPP PPP Emron Pangkapi segera disahkan. Dan masalah di internal DPP PPP tidak ada lagi," tandas Asgar.