Sukses

Kesan Ahok Selama 2 Tahun Bersama Jokowi Pimpin Jakarta

2 Tahun sudah Ahok mendampingi Jokowi memimpin Jakarta, sejak keduanya dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI periode 2012-2017.

Liputan6.com, Jakarta - 2 Tahun sudah Ahok mendampingi Jokowi memimpin Jakarta, sejak keduanya dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI periode 2012-2017 tepat 15 Oktober. Ahok yang bernama lengkap Basuki Tjahaja Purnama ini pun mengungkapkan perasaannya menjadi rekan Jokowi selama 2 tahun.

"Enak, ya punya teman," ungkap Ahok sambil tersenyum di Balaikota Jakarta, Rabu (15/10/2014).

Namun, setelah 24 bulan bekerja bersama-sama mengatasi berbagai permasalahan Jakarta, Ahok harus melepas Jokowi untuk menjadi Presiden RI ke-7. Meski masa jabatan Jokowi belum diselesaikan hingga 2017, Ahok bersikap santai. Dengan nada bercanda, dia berpesan kepada mantan Walikota Surakarta itu agak tak melupakannya ketika pindah kantor ke Istana Merdeka.

"Jangan lupa sama Ahok. Kalau naik pesawat dinas, ajak-aja Ahok. Hehehe," kata mantan kader Partai Gerindra itu.

Pasangan Joko Widodo dan Basuki Tjahaja Purnama dilantik sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2012-2017 oleh Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi, dalam Sidang Paripurna DPRD DKI Jakarta pada 15 Oktober 2012 silam, di Gedung DPRD DKI.

"Dengan resmi melantik Ir Joko Widodo, sebagai Gubernur masa jabatan 2012-2017 dan Saudara Ir Basuki Tjahaja Purnama MM sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta, masa jabatan 2012-2017 sesuai Keppres No 88/C/2012 tanggal 8 Oktober 2012. Saya percaya akan melaksanakan tugas sebaik-baiknya," tutur Gamawan saat melantik keduanya.

Keduanya pun mengucapkan sumpah jabatan dengan dipandu 2 rohaniwan yang hadir pula dalam kegiatan tersebut. Satu rohaniwan Agama Islam dan satu rohaniwan Agama Kristen Protestan.

"Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban saya sebagai Gubernur DKI Jakarta/Wakil Gubernur dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Memegang teguh UUD Negara RI 1945 dan menjalankan segala UU dan peraturannya dengan selurus-lurusnya serta berbakti pada masyarakat, nusa dan bangsa," ucap Jokowi dan Ahok. (Sss)

Video Terkini