Sukses

Lewat Menkeu, KPK Tagih Janji Kampanye Jokowi

Memperkuat KPK yang dimaksud itu, terang Johan, selain mengenai anggaran juga termasuk rencana pemerintah untuk membangun gedung baru.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro menyambangi Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk melaporkan harta kekayaannya sekaligus bersilaturahmi dengan pimpinan lembaga antikorupsi tersebut.

Menurut Juru Bicara KPK, Johan Budi, dalam pertemuan yang tidak lebih dari sejam itu, kepada Menteri Keuangan, pimpinan KPK sempat menyinggung janji Presiden Jokowi dalam kampanye soal memperkuat lembaganya.

"Ya, tadi sambil becanda pimpinan, sempat menyinggung janji Presiden Jokowi bahwa di dalam kampanyenya dulu pernah menyebut akan memperkuat KPK. Termasuk anggaran di KPK," ujar Johan Budi di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (13/11/2014).

Memperkuat KPK yang dimaksud itu, terang Johan, selain mengenai anggaran juga termasuk rencana pemerintah untuk membangun gedung baru bagi KPK. "Termasuk tadi bicara soal gedung. Tadi juga disinggung sepintas," imbuhnya.

Namun, hal itu lanjut Johan, hanya sebatas menyinggung. Belum ada pembicaraan mengenai kesepakatan penambahan anggaran melalui Kementerian Keuangan.

"Nggak, nggak (ada kesepakatan anggaran). Tahun 2015 kan sudah ada pagu sementara. Kan tergantung ketersediaan anggaran di (kementerian) keuangan juga," pungkas Johan Budi yang juga menjabat Deputi Pencegahan KPK. (Yus)

Video Terkini