Sukses

Luapan Sungai Citarum Rendam Ribuan Rumah di Bandung

Banjir setinggi 2 meter di Bandung memaksa warga untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Liputan6.com, Bandung - Banjir tak hanya terjadi di Jakarta. Di Bandung, Jawa Barat, hingga pagi tadi air belum juga surut di Kecamatan Baleendah dan Kecamatan Dayeuhkolot.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (20/11/2014), Sungai Citarum sedang mengamuk dan meluapkan airnya ke lokasi yang lebih rendah.

Dari kejauhan sudah terlihat ribuan rumah yang terendam banjir di 2 kecamatan di Bandung. Ketinggiannya yang mencapai 2 meter memaksa warga untuk bergegas mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Sejak pagi, perahu-perahu kecil hilir mudik menembus banjir. Banjir turut merendam jalan penghubung kota dan Kabupaten Bandung langsung membuat kemacetan. Sebagian motor yang mencoba menerobos banjir pun banyak yang mogok. (Mut)

Video Terkini