Sukses

Ahok Tantang Calon Wakilnya Berani Kehilangan Jabatan

Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok telah dilantik sebagai Gubernur DKI Jakarta oleh Presiden Jokowi.

Liputan6.com, Jakarta - Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok telah dilantik sebagai Gubernur DKI Jakarta oleh Presiden Jokowi. Namun, kepemimpinan Ahok di Ibukota belum lengkap karena belum ada wakil gubernur.

Basuki alias Ahok pun menantang siapapun nantinya yang dicalonkan sebagai Wakil Gubernur DKI untuk berani kerja dan berani kehilangan jabatannya tiap saat.

"Takut nggak kalau Anda akan kehilangan kursi (Jabatan)? Saya buktikan saya bisa, saya nggak pernah takut kehilangan kursi," kata dia di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (21/11/2014).

Wagub Jakarta, sambung dia, juga harus berani kehilangan dukungan dari para anggota DPRD. Dan yang terpenting bagaimana menjaga kepercayaan warga DKI bahwa mereka mampu mewujudkan Jakarta yang lebih baik.

"Makanya kamu jadi orang politik nggak apa-apa, tapi mau nggak, punya rekam jejak. Bagi saya, saya taat konstitusi. Kalau Anda tidak suka saya, mau jatuhkan saya, jatuhkan saja. Nggak apa-apa," tegas Ahok. (Mut)