Sukses

Indonesia Jadi Tuan Rumah KTT Asia-Afrika pada April 2015

Menlu Retno Marsudi dijadwalkan akan meyampaikan soal KTT Asia-Afrika ini kepada beberapa menlu negara-negara di Afrika pada 30 Januari 2015

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia kembali mendapat kehormatan menjadi tuan rumah pertemuan besar skala internasional. Pertemuan tersebut adalah Konfrensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika (KTT Asia-Afrika). Kepastian ini disampaikan Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Armanatha Nasir dalam jumpa pers mingguan di kantor Kemlu.

"Indonesia akan mengadakan KTT Asia-Afrika yang rencananya digelar akhir April tahun ini," kata Armanatha, Rabu (7/1/2015).

Meski belum menyebut tanggal pasti penyelenggaraan KTT Asia-Afrika, pria yang akrab dipanggil Tata ini menuturkan, kemungkinan KAA akan dihelat di dua kota yakni Jakarta dan Bandung. "Akan menjadi full summit dan akan dihadiri kepala negara," lanjut Armanatha.

Armanatha mengungkapkan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dijadwalkan akan meyampaikan perihal kegiatan ini kepada beberapa menlu negara-negara di Afrika pada 30 Januari 2015, dalam pertemuan Uni Afrika yang berlangsung di Ibukota Ethopia, Adis Ababa.

Dalam KTT Asia-Afrika nanti, akan diselenggarakan beberapa rangkaian kegiatan. Termasuk side event yang akan diikuti pejabat tinggi dan pemegang kepentingan di negara-negara Asia-Afrika. (Sun/Mut)