Liputan6.com, Solo - Partai Hanura akan menggelar Musyawarah Nasional (Munas) II di kampung halaman Presiden Jokowi di Solo, Jawa Tengah. Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto mengonfirmasi, sang Presiden bakal menghadiri acara tersebut.
Munas II Partai Hanura akan digelar pada 13-15 Februari 2015. Sementara Jokowi dikabarkan akan menghadiri acara pada Jumat malam 13 Februari 2015.
"Dalam pembukaan munas nanti, Presiden berkenan hadir untuk membuka munas tersebut," kata Wiranto di Solo, Jawa Tengah, Kamis (12/2/2015).
Dia mengatakan, selain Jokowi, sejumlah tokoh nasional dan tokoh masyarakat juga dijadwalkan hadir dalam pembukaan munas nanti. Karena, kata dia, Partai Hanura turut mengundang semua pimpinan partai politik di Tanah Air.
"Tokoh yang diundang cukup banyak. Termasuk para pejabat negara dan daerah," ujar dia.
"Baik pimpinan parpol koalisi KIH maupun koalisi KMP semuanya diundang.‎ Kami berpendapat sebagai parpol itu berkawan dan bersahabat dengan parpol lainnya di Indonesia. Kami tidak ada lawan, semua parpol merupakan teman seperjuangan untuk membuat Indonesia semakin lebih baik,‎" tandas Wiranto.
Pembukaan Munas II Partai Hanura berlokasi di Diamond Convention Center Solo. Sedangkan untuk rapat pleno dilakukan di dua lokasi, yakni di Hotel Lorin dan Hotel Syariah Solo. (Ndy)
Wiranto: Jokowi Bakal Buka Munas Hanura di Solo
Munas II Partai Hanura akan digelar pada 13-15 Februari 2015.
Advertisement