Liputan6.com, Palu - Serpihan yang diduga bagian sayap dari Pesawat AirAsia QZ8501 ditemukan terdampar di pinggir Pantai Teluk Palu, Kelurahan Baiya, Kecamatan Tawaeli, Palu, Sulawesi Tengah, Kamis 12 Februari 2015 sekitar pukul 17.30 Wita. Selain itu, tas dan sepasang sepatu wanita yang diduga milik penumpang pesawat nahas tersebut juga ditemukan.
Nusrin (52 tahun), warga yang menemukan serpihan itu menceritakan, saat itu dia sedang mencari barang bekas di pinggir pantai Teluk Palu yang tidak jauh dari kediamannya di Kelurahan Baiya. Dia lalu membawa pulang barang temuannya ke rumah.
Menurut Nusrin, setelah benda tersebut tiba di rumahnya, keluarganya menyebutkan, benda yang ditemukannya itu merupakan bagian dari pesawat AirAsia QZ8501.
"Karena dugaan itu orang rumah langsung melapor ke Polsek Tawaeli, kalau saya menemukan potongan sayap dan aksesoris wanita yang diduga milik penumpang Air Asia," kata dia saat ditemui di Kantor Polsek Tawaeli, Jumat (13/2/2015).
"Jadi pas saya cari-cari barang bekas, langsung melihat benda ini. Awalnya saya tidak tahu apa, karena saya pikir bisa untuk ditimbang makanya saya bawah pulang," imbuh dia.
Nusrin menjelaskan, tas dan sepasang sepatu tersebut juga ditemukan tidak jauh dari tempatnya menemukan benda diduga potongan sayap. "Ya di pinggir pantai juga," kata Nusrin yang sehari-harinya bekerja sebagai pengumpul barang bekas di pinggir pantai Teluk Palu.
Setelah melapor, ke Kantor Polsek Tawaeli, beberapa anggota Polsek datang ke rumah mengambilnya. Hingga saat ini, serpihan tersebut masih diamankan di kantor Polsek Tawaeli untuk kemudian akan diserahkan ke pihak Basarnas Palu.
"Kami sudah hubungi pihak Basarnas. Rencananya hari ini juga mereka mau datang ke Polsek untuk mengambil," ungkap Kapolsek Tawaeli AKP Gustam Aras.
Advertisement
Berdasarkan pantauan, pada bagian serpihan berupa potongan sayap pesawat yang berukuran 1 meter lebih itu terlihat jelas tulisan air bus yang menandakan kalau itu bagian dari pesawat berjenis air bus. Pada bagian tengah tas yang ditemukan Nusrin terdapat merek tas bertuliskan 'Dior'. Sementara sepasang sepatu tidak terlihat merek.
Dengan adanya penemuan sayap itu, menambah banyak serpihan yang diduga bagian dari Pesawat AirAsia QZ8501 yang jatuh di Selat Karimata, Kabupaten Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, 28 Desember 2014 itu ditemukan di Sulawesi Tengah. (Mvi/Riz)