Sukses

Batu Akik Seharga Rp 5 Miliar Paling Curi Perhatian

Berikut Top 5 News edisi Selasa 31 Maret 2015.

Liputan6.com, Jakarta - Demam batu akik yang terjadi di Indonesia membuat banyak daerah berlomba-lomba menyajikan batu khas daerahnya masing-masing. Di Batam, Kepulauan Riau, ada batu akik jenis barelang rose yang harganya selangit. Batu khas Pulau Batam ini nilainya mencapai Rp 5 miliar.

Berita mengenai batu akik barelang rose itu ternyata paling mencuri perhatian para pembaca di portal berita kesayangan Anda, Liputan6.com terutama di kanal News sepanjang Selasa 10 Maret 2015. 4 Berita lain, termasuk 6 Fakta Tewasnya Mahasiswa UI di Danau Kenanga, juga menarik banyak pembaca.

Selengkapnya Top 5 News...

1. Barelang Rose, Batu Akik Khas Batam Seharga Rp 5 Miliar

Batu barelang rose ditemukan di sekitar Jembatan Barelang, Batam oleh warga setempat belum lama ini dan membuat heboh warga setempat.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Selasa (31/3/2015), barelang rose atau Batam rose ini memiliki tampilan yang eksotik dan unik. Selain warnanya merah muda dan berkilau menyerupai batu ruby, barelang rose juga memiliki ruang di bagian dalamnya.

Di dalam batu terdapat lansdcape alam yang terlihat sangat indah. Bahkan barelang rose akan dijadikan master atau maskot dalam pameran 'Batam Gemstone' April mendatang.

Selengkapnya...

2. 30-3-1889: Kisah Tragis di Balik Menara Eiffel

31 Maret 1889 atau 126 tahun lalu, sebuah menara kokoh yang menjadi landmark Kota Paris dibuka untuk yang kali pertama. Menara Eiffel rampung dibangun dan siap dinikmati oleh masyarakat setempat.

Menara Eiffel awalnya dibangun sebagai salah satu peserta pameran mahakarya dunia l’Exposition Universelle di Paris yang digelar bertepatan dengan 100 tahun Revolusi Prancis.

Bangunan ini dibangun selama dua tahun dari 1887 hingga 1889, oleh seorang arsitek bernama Gustave Alexandre Eiffel. Meski bangunan ini sejatinya bukan lah hasil rancangannya, melainkan dua anak buahnya, Maurice Koechlin dan Emile Nouguier. Arsitek Charles Leon Stephen Sauvestre juga turut andil dalam pembangunan Eiffel.

Selengkapnya...

3. 6 Fakta Tewasnya Mahasiswa UI di Danau Kenanga

Danau Kenanga di Kampus Universitas Indonesia (UI), Depok, Jawa Barat menjadi saksi bisu kematian pemuda cerdas, Akseyna Ahad Dori. Di antara tenangnya permukaan air danau, sosoknya yang telah terbujur kaku mengapung.

Akseyna merupakan mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) jurusan Biologi angkatan 2013. Jaket hitam dengan logo UI dan celana panjang cokelat masih membungkus tubuh pria yang karib disapa Ace itu.

Tubuhnya pertama kali ditemukan oleh seorang mahasiswa, Rony pada 26 Maret 2015. Rony yang tengah berjalan di tepi danau curiga dengan adanya sesuatu yang mengambang di danau.

Setelah didekati, ternyata sosok yang dilihatnya benar jasad seorang pria yang separuh badan mengambang telentang.

Selengkapnya...

4. Kisah di Balik Foto 'Angkat Tangan' Bocah Suriah

Foto bocah Suriah yang sedang angkat tangan, pose menyerah, menyebar di dunia maya. Sepasang mata anak berpipi tembam itu memancarkan ketakutan luar biasa. Bibirnya mungilnya terkatup, seakan menahan tangis.

Raut muka si bocah membuat orang trenyuh, sekaligus bertanya-tanya, mengapa ia mengangkat tangan kecilnya? Apakah ada senjata yang ditodongkan ke arahnya?

Foto tersebut menyebar bak virus lewat sosial media. Adalah jurnalis foto dari Gaza, Palestina, Nadia Abu Shaban yang kali pertama mengunggahnya di laman Twitter, Selasa 24 Maret lalu.

Selengkapnya...

5. Anggota DPRD Cantik ini Sukses Redakan Amarah Demonstran

Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Malang, Jawa Timur, berdemonstrasi di depan Gedung DPRD Kota Malang. Massa mengkritik aksi penyerangan sekretariat HMI Jakarta oleh pihak kepolisian beberapa hari lalu.
 
Massa yang berdatangan sejak pukul 10.00 WIB, meminta Presiden Joko Widodo atau Jokowi turun dari jabatannya karena dinilai menyebabkan ketidakstabilan di berbagai bidang.

Namun tuntutan itu tak bisa didengar anggota Dewan. Sebab, seluruh anggota DPRD Kota Malang sedang menggelar sidang paripurna bersama Walikota Malang. Massa pun berusaha merangsek masuk ke dalam gedung wakil rakyat, sehingga terjadi aksi saling dorong antara petugas kepolisian dan mahasiswa.

Ketegangan seketika reda saat seorang anggota dewan bernama Ya'qud Ananda Gudban mendatangi demonstran. Politisi keturunan Arab-China itu sukses meredam ketegangan massa yang sudah hendak menerobos pagar.

Selengkapnya...

(Ans)