Sukses

Pelajar SMA Jawa Timur Rayakan Kelulusan UN dengan Donor Darah

Ratusan Pelajar SMA di Madura keliling kota dengan bersepeda dilanjutkan dengan aksi tanda tangan dan donor darah.

Liputan6.com, Madura - Merayakan kelulusan tak selalu harus dilakukan dengan hura-hura. Pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA) di sejumlah wilayah di Jawa Timur merayakan kelulusan Ujian Nasional (UN) dengan mengucap syukur hingga menjadi pendonor darah.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi, Sabtu (16/5/20154) , Jumat pagi ratusan pelajar kelas 12 SMA sederajat bersama Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sumenep berkumpul di depan Masjid Agung Sumenep, Madura, Jawa Timur. Mereka menyambut kelulusan dengan dipimpin oleh anggota polisi dan para pelajar melakukan sujud syukur di lapangan.

Tak hanya itu, mereka juga keliling kota dengan bersepeda dilanjutkan dengan aksi tanda tangan di spanduk yang telah disediakan dan menyumbangkan baju seragam bekas mereka. Bahkan sebagian pelajar juga mendonorkan darahnya.

Di Madiun, demi menjaga ketertiban umum ketika pengumuman kelulusan, sejumlah siswa di SMA Negeri 1 Mejayan berkumpul di rumah seorang siswi bersama guru mereka. Mereka langsung sujud syukur ketika mengetahui jika semua siswa di SMA Negeri 1 Mejayan dinyatakan lulus.

Mereka juga memberikan bantuan kepada warga miskin di permukiman tersebut. Dari siswa yang lulus, 1 di antaranya mendapat nilai tertinggi sekabupaten Madiun dengan nilai 534,5. Sedang seorang siswi lainnya telah diterima di fakultas kedokteran salah satu universitas negeri di Malang Jawa Timur.

"Tidak menyangka sama sekali bisa nomor satu sekabupaten Madiun," Ujar Sherly Febrina, siswi peraih nilai UN SMA tertinggi sekabupaten Madiun.

Kemudian di SMA 1 Bangkalan, Jawa Timur, seluruh siswa kelas 12 dikumpulkan di masjid sekolah. Mereka sujud syukur dan berdoa memanjatkan rasa syukur atas kelulusan mereka. Usai berdoa murid dan guru saling bersalaman, mengucapkan terima kasih atas jasa guru-guru mereka selama ini.

Haru dan bahagia terpancar dari wajah para siswa yang seluruhnya lulus tahun ini. Mereka pun segera bersiap untuk bersaing memperebutkan tempat di perguruan tinggi pilihan mereka. (Nda/Ans)