Sukses

Peringati Hari Lahir Pancasila, Mega dan Puan Hadir di Blitar

Dengan didampingi Puan Maharani, Megawati juga menyempatkan berziarah ke makam ayahandanya, Soekarno yang memang berada di Blitar.

Liputan6.com, Blitar - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri dan Menteri Koordinator Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani menyambangi Blitar, Jawa Timur.

Wakil Sekretaris Jenderal PDIP, Ahmad Basarah mengatakan kehadiran Mega dan Puan bukan untuk safari politik. Melainkan untuk menghadiri peringatan Hari Lahir Pancasila yang diselenggarakan MPR RI di Blitar, besok atau Senin 1 Juni 2015.

"Ibu Mega dan Mbak Puan dalam rangka menghadiri peringatan hari lahirnya Pancasila yang diselenggarakan oleh MPR RI," ucap Basarah kepada Liputan6.com, Minggu (31/5/2015).

Saat ditanya berapa lama Mega dan Puan di Blitar, Basarah menuturkan usai acara akan pulang. "Besok (selesai acara) juga sudah balik," tutur Basarah.

Pada hari ini, Megawati juga menyempatkan berziarah ke makam ayahandanya, Soekarno yang memang berada di Blitar. Saat berziarah, Mega didampingi putri sulungnya, Puan Maharani.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Liputan6.com, Megawati dan Puan dengan menumpang helikopter tiba di Blitar, petang tadi sekitar pukul 15.20 WIB. Mereka kemudian berziarah ke makam Bung Karno.

Usai berziarah menuju Hotel Tugu, yang dijadikan tempat penginapan mereka. Malam ini mereka turut menyaksikan pawai lampion yang digelar untuk memperingati Hari Pancasila.

Sebelumnya, MPR memang mengusulkan agar pemerintah menetapkan 1 Juni menjadi hari nasional untuk memperingati lahirnya Pancasila yang dideklarasikan Presiden pertama sekaligus proklamator kemerdekaan Republik Indonesia, Soekarno atau Bung Karno di Blitar, Jawa Timur pada 1 Juni 1945. (Ans)

Video Terkini