Sukses

Margriet Diperiksa 7 Jam soal Baju-Sandal Angeline Saat Hilang

Pengacara menegaskan, Margriet masih sebagai saksi kasus pembunuhan bocah Angeline.

Liputan6.com, Denpasar - Ibu angkat Angeline, Margriet Megawe menjalani pemeriksaan di Polda Bali sejak pukul 11.30 hingga 18.30 Wita. Dia diperiksa selama 7 jam seputar Angeline saat dilaporkan hilang.

"Diperiksa 53 pertanyaan saat Angeline hilang. Pertanyaan dipertajam oleh penyidik. Diperiksa lebih detail, kalau Angeline punya sandal, berapa jumlahnya dan mereknya apa," kata pengacara Margriet, Dion Pongkor di Mapolda Bali, Sabtu (20/6/2015) malam.

Dion mengatakan, kliennya menjawab semua pertanyaan penyidik sejauh dia mengingat Angeline. "Terkhusus pertanyaan seputar baju maupun sandal saat Angeline dinyatakan hilang," imbuh Dion.

Dion menegaskan, hingga saat ini kliennya masih sebagai saksi kasus pembunuhan bocah kelas 2 SD itu.

Margriet ditetapkan sebagai tersangka kasus penelantaran anak. Dia dijerat Pasal 77 UU Perlindungan Anak. Sedangkan dalam kasus pembunuhannya, mantan pembantu rumah Margriet, Agustinus Tae sebagai tersangka.

Angeline, bocah 8 tahun di Denpasar, Bali dilaporkan hilang sejak 16 Mei 2015 oleh ibu angkatnya Margriet Megawe. Dia dilaporkan raib saat sedang bermain di halaman rumahnya pada pukul 15.00 Wita.

Angeline yang namanya di buku rapor sekolah tertulis Engeline ini kemudian ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa dikubur di dekat kandang ayam rumah ibu angkatnya, Margriet Megawe pada Rabu 10 Juni 2015. (Mvi/Sss)

Video Terkini