Sukses

Daftar ke KPUD, Risma-Whisnu Diarak Ribuan Kader PDIP Surabaya

"Sekitar pukul 14.00 WIB, kami akan mendaftarkan beliau (Risma-Whisnu) ke KPU."

Liputan6.com, Surabaya - Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Surabaya Tri Rismaharini dan Whisnu Sakti Buana rencananya mendaftarkan diri ke KPUD pada Minggu 26 Juli 2015. Ribuan kader pun siap mengarak keduanya dari kantor DPC PDIP Kota Surabaya menuju Kantor KPUD.

‎"Besok siang, sekitar pukul 14.00 WIB, kami akan mendaftarkan beliau (Risma-Whisnu) ke KPU," kata Wakil Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono, Sabtu, (25/7/2015).

Dia menambahkan, pihaknya juga telah meminta waktu kepada keduanya untuk mengosongkan jadwal kegiatan mereka sebagai Walikota dan Wakil Walikota Surabaya besok.

"Kami memang meminta hari Minggu dikosongkan jadwalnya," imbuh dia.

Adi mengatakan semua syarat yang diwajibkan oleh KPU sudah dipenuhi. Termasuk surat keterangan catatan kepolisian, surat keterangan dari pengadilan, ijazah, serta surat pengunduran diri Risma sebagai pegawai negeri sipil.

"Jadi, semua persyaratan beliau sudah siap semuanya," ujar Adi.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPC PDIP Surabaya ini juga menjelaskan, sesuai arahan Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, partainya memilih mendaftar pada hari pertama pembukaan pendaftaran pilkada di Surabaya.

Hal ini, kata dia, untuk menunjukkan bahwa PDIP selalu berkomitmen mengawal pelaksanaan pilkada tepat waktu, yakni pada 9 Desember mendatang.

"Jika pergantian walikota tepat waktu, dampaknya juga kepada keberlangsungan pembangunan di Surabaya," imbuh dia.

Saat ditanya mengenai proses verifikasi yang dilakukan Koalisi Majapahit, pihaknya menyatakan langkah itu sebagai wujud keseriusan mereka mengusung pasangan calon. Sehingga Pilkada ini ada lawan bagi calon yang diusung dari partainya.

"Kami sangat mengapresiasi, karena itu memang tanggung jawab partai politik untuk mengusung calon," pungkas Adi. (Ali/Nda)