Liputan6.com, Jakarta - Pagi awal pekan ini lalu lintas Jakarta dan sekitarnya terpantau padat. Kendati, ada beberapa ruas jalan di Ibukota maupun yang mengarah ke Ibukota yang masih terpantau lancar.
Lalu lintas terpantau padat merayap sejak pagi di ruas Tol JORR arah Fatmawati dari Kampung Rambutan. Kemudian lalu lintas Tol Dalam Kota yakni Cawang mengarah ke Semanggi juga terpantau padat, imbas dari bertambahnya volume kendaraan.
Saat ini arus lalu lintas di Jalan Raya Pasar Minggu arah menuju Pancoran sudah mulai mengalami kemacetan. Dan juga arah lalu lintas dari Tol Cibubur-Cawang terpantau padat, imbas kemacetan di kawasan Kebon Nanas.
Advertisement
Sementara, ruas jalan masih terpantau lancar di kawasan Harapan Indah Bekasi mengarah ke Tanjung Priok. Kemudian lalu lintas Gatot Subroto dari Semanggi ke arah Kuningan juga terpantau lancar.
Berikut pantauan arus lalu lintas Jakarta dan sekitarnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun Twitter Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro, Senin (10/8/2015):
- Jalan raya dari Parung Bingung arah Cinere-Pondok Labu terpantau padat merayap disebabkan bus AKAP.
- Lalu lintas padat merayap di depan Taman Kencana arah Tol Pluit imbas perbaikan jalan dan bus parkir.
- Menjelang terowongan Pasar Rebo Tol JORR arah Pondok Indah sudah mulai tersendat.
- Arus lalu lintas di Jalan Raya Pasar Minggu arah ke Pancoran macet.
- Tol Jakarta-Cikampek arah Cikarang KM 21 ada truk masuk parit, lalu lintas tersendat
- Lalu lintas Harapan Indah Bekasi-BKT Marunda-Cacing-Tanjung Priok Pelabuhan ramai lancar
- Lalu lintas padat di Jalan Meruya Utara, imbas volume kendaraan ditambah pelanggaran satu arah dari Jalan H Lebar
- Lalu lintas padat di depan SMA 34 dan SMP 85 Pondok Labu Jakarta Selatan
- Lalu lintas pertigaan Pondok Bambu-Kalimalang padat merayap.
- Lalu lintas Gatot Subroto dari Semanggi ke arah Kuningan lancar.
- Arah lalu lintas dari Tol Cibubur-Cawang macet, imbas kemacetan di Kebon Nanas.
- Lalu lintas di Tol Halim lama situasi ramai cenderung padat.
- Arus lalu lintas Jalan Margonda Pondok Cina terpantau ramai, petugas polwan masih mengatur.
- Lalu lintas Tol JORR arah Fatmawati dari Kampung Rambutan terpantau padat merayap.
- Lalu lintas Tol Dalam Kota Cawang-Pancoran-Semanggi padat merayap imbas volume kendaraan.
- Menjelang pintu Tol Karang Tengah arah Jakarta ramai lancar.