Liputan6.com, Ponorogo: Seorang seniman asal Ponorogo, Jawa Timur, bereksperimen merangkai satu persatu pecahan cangkang bekicot di sepeda motornya. Menurut Maman Nur Rohman, membalut bodi sepeda motor menggunakan cangkat bekicot amat mudah. Setelah dibersihkan, cangkang dan daging dipisahkan. Lalu, cangkang dipecah sesuai keinginan. Sebelum dilem, bodi sepeda motor dibersihkan. Kemudian diberi perekat dari campuran lem kayu dan lem paralon. Cangkang lantas ditempelkan pada media yang diinginkan sesuai dengan teksturnya. Agar hasilnya lebih bagus, setelah bodi tertutup cangkang, diamplas dan diberi cat antigores.(BOG)
Error loading player:
No playable sources found