Sukses

Kursi Helikopter Hilang di Danau Toba Kembali Ditemukan

Helfi menerangkan, kursi dengan nomor seri 059700/12 sama bentuk dan kondisinya dengan kursi yang ditemukan beberapa hari lalu.

Liputan6.com, Medan - Kursi helikopter EC-130 PK-BKA milik PT Penerbangan Angkasa Semesta yang hilang di kawasan Danau Toba, Sumatera Utara, kembali ditemukan. Kursi berwarna biru tersebut ditemukan seorang warga Kecamatan Sitiotio, Kabupaten Samosir, Rabu lalu.

"Seorang warga kembali menemukan kursi berwarna biru milik helikopter di tepi danau, di kawasan Sitiotio," kata  Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Helfi Assegaf , Jumat (16/10/2015).

Ia mengungkapkan, kursi tersebut ditemukan seorang warga bernama Gustar Siringo Ringo yang tanpa menyadari langsung mencucinya. Kemudian terlihat oleh kepala desa dan memberitahu Gustar untuk menyerahkannya kepada tim gabungan di posko pengaduan.

"Warga yang menemukan awalnya tidak tahu kalau itu properti dari helikopter yang hilang. Kepala desa yang mengarahkannya ke posko pengaduan," ujar Helfi.

Helfi menerangkan, kursi dengan nomor seri 059700/12 tersebut sama bentuk dan kondisinya dengan kursi yang telah ditemukan beberapa hari lalu. Lokasi penemuan juga di kawasan pencarian tim SAR gabungan.

"Kondisinya masih bagus, sama seperti yang sebelumnya ditemukan pertama kali," ucap Helfi.

Hingga saat ini, tim SAR gabungan masih terus melakukan pencarian helikopter hilang di seputaran kawasan Danau Toba.

Helikopter milik PT Penerbangan Angkasa Semesta yang terbang dari Samosir hilang kontak Minggu pukul 11.33 WIB saat menuju Bandara Kualanamu setelah terbang dari Siparmahan atau pantai barat Danau Toba melintasi Pematangsiantar.

Helikopter tersebut dipiloti Teguh Muyatno dengan teknisi Hari Purwantono. Selain itu ada 3 penumpang, yaitu Nurhayanti, Gianto, dan Fransiskus. (Ron/Yus)

Video Terkini