Sukses

Wantimpres Hasyim Muzadi Besuk Fuad Amin di Rutan Salemba

Mengenakan kemeja putih lengan panjang, Hasyim mengaku membesuk Fuad Amin bersama sejumlah tokoh daerah Bangkalan.

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Hasyim Muzadi menyambangi Rumah Tahanan (Rutan) Salemba, Jakarta Pusat. Mantan Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) itu datang untuk membesuk mantan Bupati Bangkalan Fuad Amin Imron.

Mengenakan kemeja putih lengan panjang, Hasyim mengaku membesuk Fuad Amin bersama sejumlah tokoh daerah Bangkalan. Kunjungannya ini dalam rangka silaturahmi.

"Cuma kekeluargaan saja sama kiai-kiai yang lain, KH Mas Masmansur sama Nurdin, bertiga saja," kata Hasyim di Rutan Salemba, Jakarta Pusat, Rabu (21/10/2015).

"Ini (soal) kemanusiaan. Karena beliau teman satu daerah," ujar Hasyim.

Namun, Hasyim enggan menyinggung mengenai persoalan hukum yang menjerat Fuad Amin, baiik tindak pidana korupsi jual-beli gas alam Bangkalan maupun tindak pidana pencucian uang.

"Saya tidak mau campurin urusan hukum," ucap Hasyim.

Sebelumnya, hakim telah menjatuhkan vonis penjara selama 8 tahun terhadap Fuad Amin Imron. Dia terbukti menerima suap terkait jual beli gas alam di Bangkalan, Madura.

Selain hukuman badan, Fuad yang juga terbukti melakukan tindak pidana pencucian uang tersebut dikenakan hukuman membayar denda Rp 1 miliar subsidair 6 bulan kurungan. (Ndy/Mut)

Video Terkini