Sukses

Korban Lemparan Granat di Duren Sawit Alami Luka Serius

Tim medis akan melakukan operasi siang ini untuk membersihkan serpihan kaca dan diduga ada serpihan granatnya.

Liputan6.com, Jakarta - Pelemparan granat yang terjadi di Gedung Multi Meranti Graha, Jl Radin Inten, Duren Sawit, Jakarta Timur mengakibatkan seorang korban luka serius.

Seorang satpam gedung Supriyatna Maulana (30) menderita luka di sekujur tubuh dan dilarikan ke RS Islam Pondok Kopi, Jakarta Timur.

Humas RS Islam Pondok Kopi Jakarta Timur Didin Sahidin mengatakan korban menderita luka sobek di sekujur dada, tangan dan kaki. Tapi yang terparah di bagian dadanya. Tim medis menduga ada serpihan granat yang masuk ke dalam kulit dada Supriyatna.

"Luka korban di dada, tangan dan kaki. Tim medis akan melakukan operasi siang ini untuk membersihkan serpihan kaca dan diduga ada serpihan granatnya," jelas Didin di RS Pondok Kopi, Jakarta Timur, Senin (16/11/2015).

Didin mengungkapkan tim dokter juga sudah melakukan pemeriksaan awal yaitu rontgen dan tes darah untuk memastikan kondisi tubuh bagian dalam korban.

Sementara ini Supriyatna masih dalam keadaan sadar dan bisa diajak berkomunikasi.

"Kondisinya sekarang masih di UGD. Dan rencana akan dilakukan operasi. Sepengetahuan saya, kondisi korban saat ini masih bisa diajak komunikasi cuma karena memang lelah jadi istirahat," ujar Didin. (Nil/Mut)

Video Terkini