Sukses

Selain Cikampek dan Puncak, Tol Tangerang-Merak Juga Macet

Kemacetan terjadi di jalan protokol menuju pelabuhan merak yang mencapai 3 kilometer.

Liputan6.com, Jakarta - Kemacetan tidak hanya terjadi di jalan tol menuju Cikampek dan Puncak, Bogor. Kemacetan juga terjadi di jalan protokol menuju pelabuhan merak yang mencapai 3 kilometer.

Tak hanya itu, Pintu Tol Merak, Kota Cilegon, Banten, pun mengalami antrean panjang mencapai 1 kilometer.

"Gardu tiga dibuka (keluar) dan 2 gerbang tol masuk, panjang antrean kurang lebih 1 kilometer," kata Humas Marga Mandala Sakti (MMS), Icha Rahman, Kamis (24/12/2015).

Guna mengantisipasi antrean yang lebih panjang lagi di dalam jalan tol Tangerang-Merak, pihak MMS melakukan rekayasa lalu lintas bagi pengendara kendaraan roda empat atau lebih dengan tujuan Pelabuhan Merak.

"Saat ini antrean merak sampai km 96-800 bergerak. Diarahkan untuk keluar exit tol Cilegon Barat," tegasnya.

Sementara itu, pantauan Liputan6.com, kemacetan juga terjadi di ruas tol JORR W2 sejak pukul 08.00 WIB. Antrean kendaraan sudah terjadi dari depan gerbang tol Pondok Indah yang mengarah ke tol Jagorawi. Namun, kondisi berbeda tampak terjadi di ruas jalan sebaliknya, kondisi jalan tampak lengang.

Kemacetan parah juga terjadi di ruas tol dalam kota yang mengarah ke tol Cikampek. Antrean kendaraan sudah terjadi dari wilayah Grogol dan sekitarnya. Tidak hanya diruas tol dalam kota, jalur yang berada di luar tol yaitu di sepanjang Jalan S. Parman hingga Jalan Gatot Subroto juga terjadi kepadatan.

Mengantisipasi meluasnya kemacetan, beberapa petugas kepolisian tampak berjaga di beberapa titik gerbang tol. Petugas terlihat mengatur kendaraan yang hendak memasuki gerbang tol yang terjadi kepadatan. petugas lalu lintas juga telah mengalihkan arus lalin yang ke Cikampek dari Cawang ke arteri melalui Kalimalang, Jakarta Timur.

Video Terkini