Liputan6.com, Boyolali - Sebuah jembatan gantung di kawasan lereng Gunung Merapi, Desa Jrakah, Boyolali, Jawa Tengah, sebenarnya merupakan jalur evakuasi Gunung Merapi. Namun, warga memanfaatkannya sebagai tempat wisata dan lokasi berfoto.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Sabtu (2/1/2016), pengunjung tertarik dengan jembatan sepanjang sekitar 90 meter itu karena lokasinya yang berada di antara Gunung Merapi dan Gunung Merbabu.
Baca Juga
Bila cuaca sedang cerah, dari tempat jembatan gantung itu, para pengunjung bisa langsung melihat Gunung Merapi dan Gunung Merbabu.
Advertisement
Di Kebun Raya Baturaden, meski belum genap sebulan sejak diresmikan, namun wahana konservasi tanaman yang berada di kawasan wanawisata Baturaden, Banyumas, Jawa Tengah, itu banyak dikunjungi wistawan.
Beragam flora khas pegunungan di Jawa Tengah bisa dilihat di sini. Sebelumnya, kebun raya ini sempat menarik perhatian masyarakat karena aksi foto selfie yang menyebabkan rusaknya tanaman di kebun raya.
Sementara itu, libur tahun baru membuat Taman Rusa di Kompleks Candi Prambanan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jumat 1 Januari 2016 siang, terlihat diserbu pengunjung.
Para orangtua mengaku senang mengajak anak-anaknya ke kandang rusa ini. Hal itu dikarenakan selain murah, anak-anak juga bisa mendapatkan pengalaman baru dengan mengenal dan berinteraksi dengan binatang-binatang.
Diperkirakan, sejumlah tempat wisata akan dipadati pengunjung hingga Minggu, 3 Januari 2016, besok.