Sukses

VIDEO: 1 Keluarga Tewas di Wihara Dharma Budi Bhakti Tangerang

Koh Apie, bersama istri, putri dan cucu perempuan berusia balita memang tinggal di dalam kompleks wihara.

Liputan6.com, Jakarta - 1 Keluarga tewas, dalam kebakaran Wihara Dharma Budi Bhakti atau Bo'el Tong, di Jalan Pintu Air, Tangerang, Banten. Api diduga berasal dari lilin besar yang menyambar kabel listrik.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Jumat (19/2/2016), keluarga besar koh Apie sangat terpukul atas kebakaran Wihara ini. Koh Apie, bersama istri, putri dan cucu perempuan berusia balita memang tinggal di dalam kompleks wihara. Saat tempat ibadah ini terbakar Jumat dini hari tadi, mereka diduga terjebak.

Karena saat kebakaran terjadi, mereka berempat sedang tidur lelap. Warga sekitar menduga api berasal dari lilin besar yang memang selalu menyala di tengah tempat peribadatan itu.

Personel dinas pemadam kebakaran Kota Tangerang yang mengatasi api menyatakan, lokasi wihara di dalam gang sempit menjadi kendala tersendiri.

Polres Metro Tangerang Kota mengelilingi kompleks wihara dengan garis polisi untuk penyelidikan lebih lanjut. Sementara keempat jenazah dibawa ke kamar jenazah RSUD Tangerang.