Sukses

VIDEO: Aksi Nekat Pemuda di India Bergelantungan di KRL

Sejumlah pemuda di India nekat bergelantungan di pintu kereta yang melaju kencang, sambil berusaha menyentuh benda-benda yang dilewatinya.

Liputan6.com, Jakarta - Aksi yang dilakukan sejumlah penumpang kereta di India sangat berbahaya.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (21/2/2016), aksi nekat yang dulu kerap dilakukan para penumpang KRL di Indonesia, seperti naik di atas atap, masih kerap terjadi di India.

Salah satunya aksi sejumlah pemuda yang bergelantungan di pintu kereta. Mereka berpegangan sementara tangan satunya berusaha memegang benda-benda yang dilewatinya.

Tindakan itu tentu sangat berbahaya bagi keselamatan jiwanya.

India merupakan negara dengan jaringan kereta api terbesar di dunia. Setiap harinya, negara itu mengoperasikan 9 ribu kereta dan mengangkut 20 juta penumpang.

Di Tanah Air sendiri, aksi yang juga tidak kalah berbahaya adalah motor ojek, yang dimodifikasi sehingga bisa mengangkut 6 hingga 9 penumpang. Motor ojek itu kerap disebut dengan ojek palang.

Caranya adalah dengan memalangkan kayu di kiri dan kanan badan sepeda motor. Roda belakang juga harus sedikit dimodifikasi agar bisa membawa beban lebih berat.

Meski kreatif, ojek seperti ini sangat berbahaya bagi keselamatan penumpang.