Sukses

Gerindra Kebingungan Cari Pengganti Ridwan Kamil di Pilkada DKI?

DPD Gerindra DKI Jakarta pun masih yakin elite partai tidak akan mengubah haluan dengan mendukung Ahok.

Liputan6.com, Jakarta Sampai saat ini Partai Gerindra belum memutuskan siapa yang akan diusung di Pilkada DKI Jakarta 2017 setelah Ridwan Kamil menolak tawaran itu. Kebingungankah Gerindra?

DPD Gerindra DKI Jakarta masih yakin elite partai tidak akan mengubah haluan dengan mendukung Basuki Tjahaja Purnama.

"Masih, Pak Prabowo masih percaya sama tim penjaringan. Lagi juga kita yakin kok pasti dapat calon bagus. Ingat, kita masih punya 7 kandidat. Kita Gerindra sudah jagolah untuk main memenangkan (Pilkada DKI) ini," ujar Ketua DPD Mohammad Taufik saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu (2/3/2016).

Taufik pun menampik ucapan rekan separtainya Desmond Junaidi Mahesa yang mengatakan partai besutan Prabowo Subianto itu mendukung Ahok di Pilkada nanti.


"Enggak, enggak ada yang dukung Ahok, si Desmond kan yang ngomong. Enggak aneh deh kalau dia yang ngomong," pungkas Taufik.

Beberapa waktu lalu, Desmond mengatakan Gerindra tidak berseberangan dengan Ahok.

"Justru kita mau dukung Ahok jadi gubernur. Seperti yang Ahok bilang, semua itu nggak ada yang bermusuhan. Kita lihat perkembangannya kan, masa kita mau dukung calon yang kalah," ucap Desmond.

Desmon juga menuturkan, Gerindra tidak sedang mencari lawan untuk Ahok, karena partainya tak mau jika akhirnya lawan itu kalah dari Ahok.