Sukses

Destinasi: Ayo Nonton Gerhana Matahari Total

Indonesia bakal menjadi pusat sains 3.000 ilmuwan dunia dan 272 juta wisatawan.

Liputan6.com, Jakarta - Gerhana Matahari Total (GMT) 2016 hanya terjadi di Indonesia. Karena itu, Indonesia bakal jadi pusat sains 3.000 ilmuwan dunia dan tujuan 272 juta wisatawan.

Untuk itulah, tim Destinasi kali ini akan memberikan informasi tentang bagaimana, di mana, dan apa saja yang harus dipersiapkan, saat melihat gerhana matahari khususnya di Ibu Kota.

Jakarta nantinya hanya akan mengalami gerhana matahari sebagian. Tempat terbaik untuk melihatnya ada di Planetarium Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat.

Sebagai pusat edukasi astronomi di Ibu Kota, Planetarium siap memberikan pemandangan terindah gerhana matahari total, dengan menggunakan teropong atau kacamata khusus.

Gerhana matahari sebagian yang berlangsung di Jakarta akan berlangsung mulai pukul pukul 06.19 WIB. Sedangkan puncak gerhana terjadi pukul 07.21 WIB dan berakhir pukul 08.32 WIB.

Dilengkapi dengan filter ND5, kacamata untuk melihat gerhana matahari memiliki kemampuan untuk melemahkan intensitas matahari hingga 100 ribu kali. Hasilnya, mata kita dapat melihat proses gerhana matahari dengan aman.

Nah, bagi sahabat Destinasi yang tidak ingin ketinggalan melihat gerhana matahari total nanti, simak tips-nya.

Pertama, gunakan kacamata berfilter ND5 menjelang gerhana matahari. Kedua, hindari melihat matahari secara terus menerus yakni maksimal hanya 2 menit.

Kemudian ketiga, kacamata boleh dilepas beberapa menit setelah gerhana matahari terjadi. Keempat, tidak dianjurkan bagi penderita riwayat sakit mata untuk melihat gerhana matahari.

Antusias sambut gerhana juga ada di Lembang, Bandung, yang merupakan pusat astronomi tertua di Indonesia yakni Observatorium Bosscha.

Sementara itu, untuk merayakan gerhana matahari total, PT Pos Indonesia meluncurkan perangko gerhana matahari total.

Desain utamanya menampilkan mitos Batara Kala yang menelan matahari. Harganya cukup Rp 3 ribu per buah.

Jadi, jangan sampai melewatkan momen langka gerhana matahari yang akan melewati 12 provinsi di Indonesia.

*** Saksikan Live Gerhana Matahari Total, Rabu 9 Maret 2016 di Liputan6.com, SCTV dan Indosiar pukul 06.00-09.00 WIB. Klik di sini.