Liputan6.com, Denpasar - Gerhana matahari disambut umat Islam dengan salat gerhana di berbagai kota di Tanah Air. Di Masjid Istiqlal, Jakarta, ribuan warga antusias melaksanakan salat gerhana.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (9/3/2016), usai salat warga tampak berusaha melihat peristiwa gerhana matahari dari atas Masjid Istiqlal.
Baca Juga
Sementara itu, umat Islam di Denpasar, Bali, melaksanakan salat gerhana bertepatan dengan umat Hindu Hari Raya Nyepi. Seperti terlihat di Desa Tuban, Kecamatan Kuta Selatan, puluhan warga mendatangi masjid.
Advertisement
Sesuai kesepakatan, mereka datang ke masjid dengan berjalan kaki. Salat gerhana juga tidak menggunakan pengeras suara dan mendapat pengamanan dari para pecalang.
Di tempat lain, meski banjir masih menggenangi kawasan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, namun tidak menyurutkan niat warga untuk melaksanakan salat gerhana. Warga di Kampung Muara menembus banjir yang mulai surut menuju masjid terdekat dan melaksanakan salat dengan kusyuk.
Sementara di Nganjuk, Jawa Timur, sejak pukul 06.00 WIB ratusan warga di Perumahan Purimangun, Dikaran, sudah berbondong-bondong menuju masjid. Salat dilaksanakan tepat pukul 7.00 WIB bersamaan dengan mulainya matahari tertutup sebagian oleh bulan.
Di Padang, Sumatera Barat, warga juga antusias melaksanakan salat termasuk di Masjid Raya Padang. Sebagian besar warga sudah mendatangi masjid sebelum subuh. Kota Padang termasuk yang beruntung karena matahari tertutup bulan hingga 95 persen.