Liputan6.com, Jakarta - Pengusaha Sandiaga Uno memiliki alasan tersendiri berani maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta. Latar belakang pengusaha bukan menjadi halangan baginya mencoba peluang memimpin Ibu Kota Jakarta.
"Banyak tokoh-tokoh pengusaha yang akhirnya mengabdi ke pemerintahan," kata Sandiaga ketika berkunjung ke redaksi Liputan6.com di SCTV Tower, Jakarta, Rabu (22/3/2016).
Ia pun mengaku meniru semangat Presiden Joko Widodo, yang bisa memimpin sebuah kota hingga akhirnya menjadi orang nomor 1 di Indonesia.
Baca Juga
Menurut dia, keberhasilan Jokowi menjadi Wali Kota, Gubernur, bahkan Presiden tak lepas dari profesi awalnya sebagai pengusaha.
"Pak Jokowi salah satunya dan dengan pola pikir pengusahanya dan orientasinya, beliau bisa merubah kota Solo. Semangat itu yang saya bawa," terang Sandiaga.
Dengan bekal sebagai seorang pengusaha, ia optimistis dapat membuat Jakarta menjadi kota yang lebih baik di kemudian hari.
"Jadi Jakarta ini potensinya begitu besar dan ini harus jadi kota yang betul-betul gerbangnya Indonesia bagi dunia internasional," ucap Sandiaga Uno.