Liputan6.com, Bogor - Libur panjang jelang Paskah, arus kendaraan menuju kawasan Puncak, Bogor Jawa Barat, mengalami peningkatan.
Kepadatan kendaraan terjadi sejak pukul 18.30 WIB. Antrean kendaraan yang didominasi mobil pribadi dan roda dua berpelat nomor B itu mulai terjadi di Simpang Gadog hingga Tanjakan Selarong.
Selain di Gadog, beberapa titik juga terpantau mengalami kemacetan. Antara lain di Megamendung, Cipayung, Simpang Loka Wiratama, Pasar Cisarua, hingga Warung Kaleng atau kawasan Kampung Arab.
Baca Juga
Kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak juga merayap dengan kecepatan rendah, mulai 5 hingga 20 kilomter per jam. Sementara dari arah sebaliknya ramai lancar.
Kasat Lantas Polres Bogor Ajun Komisaris Bramastyo Priaji mengatakan, kenaikan volume kendaraan saat libur panjang Paskah diperkirakan mencapai 20 hingga 30% dari kepadatan akhir pekan biasa.
"Ya sudah mulai ada peningkatan, tapi eskalasinya sedikit. Kemungkinan besok pagi jalur Puncak mengalami kepadatan," kata Bramastyo saat dikonfirmasi, Kamis (24/3/2016) malam.