Liputan6.com, Jakarta - Seorang mahasiswa magister teknik kimia Universitas Indonesia (UI) Bhayangkara Tegar Pradana tewas saat makan bersama seorang temannya di kantin kampus. Polisi masih melakukan penyelidikan terkait tewasnya Tegar.
"Kejadiannya kemarin (Rabu 18 Mei 2016), saat makan tiba-tiba korban terjatuh ke belakang dan kepala membentur besi," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Awi Setiyono saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Kamis (19/5/2016).
Korban lalu dilarikan ke klinik kampus. Namun di sana nyawa korban tidak sempat tertolong. Korban lalu di bawa ke Rumah Sakit Polri Kramatjati untuk divisum.
Baca Juga
Kapolres Metro Depok Ajun Komisaris Besar Harry Kurniawan mengatakan, pihaknya masih menyelidiki penyebab pasti kematian Tegar, termasuk menyelidiki sampel makanan dan minuman yang saat itu dikonsumsi Tegar. Saat itu korban meminum teh tarik dan gorengan.
"Kita ambil sampel makanan dari kantin tersebut, apa yang dimakan korban sebelum meninggal," kata Harry dalam Liputan 6 Siang SCTV, Kamis (19/5/2016).
Pemeriksaan dilakukan di Laboratorium Forensik Polri. "Masih menunggu dari Laboratorium Forensik Polri," kata Harry.
Polisi juga memeriksa sejumlah saksi dan membawa barang bukti, yakni makanan dan minuman yang dikonsumsi korban.