Sukses

Grand Livina Raih Peringkat Satu J.D. Power IQS 2015 Segmen MPV

Grand Livina akhirnya berhasil mendapatkan peringkat tertinggi dalam studi Indonesia Initial Quality StudySM 2015 (IQS) dari J.D. Power.

Liputan6.com, Jakarta Terus berinovasi untuk meningkatkan kenyamanan konsumennya, Nissan Grand Livina akhirnya berhasil mendapatkan peringkat tertinggi di segmen Multi-Purpose Vehicle (MPV) dalam studi Indonesia Initial Quality StudySM 2015 (IQS) dari J.D. Power. Hasil ini semakin mengukuhkan Grand Livina sebagai mobil berkualitas pilihan terbaik keluarga Indonesia.

Riset Indonesia 2015 IQS J.D. Power telah melakukan evaluasi atas 2.902 pemilik kendaraan yang membeli mobil sepanjang September 2014 – Agustus 2015. Studi ini menilai 11 merek kendaraan yang terdiri dari 41 kendaraan berbagai model. Riset ini dilaksanakan sepanjang Mei-November 2015.

Selain itu, riset juga dilakukan dengan mengukur masalah yang dialami pemilik kendaraan baru selama dua hingga enam bulan pertama masa kepemilikan dan meneliti lebih dari 200 masalah dalam delapan kategori kendaraan, yaitu pengalaman berkendara, mesin dan transmisi, interior kendaraan, pemanasan, ventilasi dan pendingin udara (HVAC), eksterior kendaraan, audio, hiburan dan navigasi, fitur dan display, dan tempat duduk. 

Sedangkan untuk kualitas awal ditentukan dengan jumlah rata-rata masalah yang dialami per 100 kendaraan (PP100). Semakin rendah skor yang dihasilkan maka mencerminkan kualitas yang semakin tinggi. Nissan Grand Livina mendapatkan skor 53 PP 100, atau jauh lebih rendah dibandingkan rata-rata skor mobil MPV lain yang mendapatkan skor 65 PP 100.

Budi Nur Mukmin selaku General Manager Marketing Strategy NMI turut menjelaskan hasil riset ini menunjukkan bahwa Nissan selalu memberikan perbaikan kualitas dalam setiap produknya dengan menempatkan kenyamanan dan kepuasan konsumen sebagai prioritas utama. 

“Grand Livina mendapat sambutan baik dari keluarga Indonesia. Hingga saat ini, Grand Livina telah menerima 21 penghargaan dari berbagai media dan institusi ternama di Indonesia,” pungkas Budi.

Penghargaan yang diterima turut memberikan motivasi Grand Livina untuk semakin mengedepankan kenyamanan dan keamanan berkendara. Hal ini terlihat saat Grand Livina menghadirkan kabin yang lebih lapang, sehingga memberikan ruang yang lebih besar untuk penyimpanan barang.

Kabin pun terasa nyaman dan fleksibel yang bisa diatur sesuai dengan keperluan dan kenyamanan penumpang, dari reclining seat di baris kedua, hingga kebutuhan akomodasi barang dengan kursi baris kedua dan ketiga yang bisa dilipat hingga rata (FlatSeat Arrangement).

Sedangkan untuk keselamatan, berbagai fitur safety telah disematkan di Grand Livina, diantaranya adalah fitur Zone Body Concept, Dual SRS Airbag, 7 Seatbelt, ABS (Antilock Braking System), EBD (Electronic Brake-force Distribution) dan Brake Assist (BA).

Bukan cuma itu, Nissan Grand Livina juga mengusung sasis non-truck base (monocoque body). Sehingga, memiliki bobot yang lebih ringan dan efisiensi bahan bakar yang lebih baik. Sasis tersebut juga membuat Nissan Grand Livina menjadi mobil yang nyaman untuk dikendarai di kelas MPV.

“Grand Livina diciptakan untuk memberikan kenyamanan bagi konsumen MPV di Indonesia. Hal ini disambut baik oleh konsumen sebagaimana terlihat dari jumlah populasi Grand Livina saat ini yang mencapai lebih dari 208 ribu unit di seluruh Indonesia,” ujar Budi Nur Mukmin.

(Adv/CT)

Video Terkini