Sukses

Igau dan Tangis Balita di Grogol Ungkap Penganiayaan Baby Sitter

Pengasuh tersebut mengaku melakukan penganiayaan berulang kali.

Liputan6.com, Jakarta - Semula, Nely Chao tidak curiga dengan sikap baby sitter Mutia (23). Namun, semakin hari dia dibuat bertanya dengan kondisi putrinya yang baru berusia 1,5 tahun tersebut yang kerap menangis di malam hari dan mengigau.

Kepala Satuan Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Ajun Komisaris Besar Didik Sugiarto mengatakan, karena kecurigaan tersebut, Nely Chao dan suami mengkonsultasikan kondisi putrinya kepada dokter anak.

"Majikannya bawa anaknya berobat, terus mengecek rekaman CCTV, dan terungkaplah kejadiannya," ujar Didik di Jakarta, Rabu (1/6/2016).

Rekaman tersebut menguatkan dugaan adanya kekerasan yang dialami putrinya. Yaitu sisa lebam yang ada di beberapa bagian tubuh putrinya tersebut.

Berdasarkan catatan CCTV, penganiayaan yang dilakukan Mutia dilakukan pada 24 Mei 2016. Sementara Nely Chao melaporkan hal tersebut pada 29 Mei 2016.

Perempuan asal Lampung itu mengaku jengkel karena korban tak mau tidur. Menurut pengakuannya, hanya perkara kesal saja. Sedangkan, gaji dan perlakuan majikannya tak ada masalah.

"Gajinya ngaku tepat waktu, gajinya sesuai kesepakatan, enggak ada masalah," terang Didik.

Kepada polisi, Mutia mengakui menganiaya balita majikannya. Alangkah mengejutkan, dia juga mengakui aksi serupa tidak dilakukan sekali saja, namun berulang kali.

"Pengakuannya begitu, dia sering kesal karena rewel," ujar Kanit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Metro Jakarta Barat, Ajun Komisaris Riyanto.

"Setelah kami interogasi, kejadian itu sudah beberapa kali dilakukan walaupun yang terekam oleh kamera baru yang tanggal 24 Mei," jelas Riyanto.

Mutia (23) tak melawan saat polisi mendatangi rumahnya di Kampung Agung Timur, Kalirejo, Lampung Tengah, Lampung, pada Selasa (31/5/2016). Mutia nurut saja saat digelandang ke Polres Metro Jakarta Barat dan sampai pada Rabu (1/6/2016) pada pukul 03.00 WIB.

Kasus mengemuka setelah Nely Chao mengunggah video rekaman cctv di akun Facebook-nya. Dalam tayangan berdurasi 1 menit 58 detik itu terlihat seorang perempuan yang mendorong seorang balita.

"Dapat pengasuh "sakit jiwa". Nyesek banget liatnya. Nama baby sitter Mutiyah, 23 tahun, asal Lampung, yayasan Fitria Depok," tulis Nely Chao dalam akunya tersebut.

Tidak hanya itu, pengasuh tersebut terlihat membanting dan mengguncang tubuh balita tersebut.

Tak ayal, video tersebut mendapat beragam kecaman dari rekan Nely di Facebook. Mereka prihatin dan mendorong Nely untuk melaporkan peristiwa tersebut ke kepolisian.

Video Terkini