Liputan6.com, Soeul - Sebanyak empat orang tewas dan 10 lainnya terluka akibat ledakan keras di lokasi konstruksi kereta bawah tanah di Seoul, Korea Selatan pada Rabu (1/6/2016) pagi.
Seorang pekerja ditemukan di atas tanah, kemungkinan akibat terlempar ledakan. Sementara, empat pekerja lain ditemukan di lokasi bawah tanah. Belum diketahui penyebab ledakan ini. Berita itu mengawali Jendela Dunia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Rabu (1/6/2016).
Di Guangdong, Cina, hujan dan badai disertai petir diprediksi turun di bagian selatan Tiongkok, termasuk beberapa wilayah di sepanjang Sungai Huaihe dan Yangtze.
Advertisement
Puluhan ribu warga Tiongkok mengungsi akibat hujan deras terus menerus yang menyebabkan banjir dalam sepekan terakhir.
Baca Juga
Di Rio de Janeiro, Brasil, pemerintahan sementara Brasil membentuk lembaga khusus untuk melindungi hak perempuan dan melawan kekerasan terhadap perempuan, menyusul peristiwa pencabulan terhadap seorang remaja, 21 Mei lalu. Peristiwa itu diketahui setelah sebuah video beredar di media sosial.
Korban pencabulan berumur 16 tahun ini diberi obat hingga pusing dan tertidur. Saat terbangun, ia tengah digerayangi sejumlah pria.
Saat kejadian, terdapat 33 orang pria dan sebagian bersenjata. Sementara, dua orang sudah ditangkap polisi.
Sementara di Sisilia, Italia, jaksa menangkap 16 orang tersangka penyelundup manusia di atas sebuah kapal yang mengangkut hampir 900 imigran.
Identitas para tersangka diketahui setelah pemerintah menggali informasi selama 24 jam dari para imigran. Para imigran tak diberi pelampung selama perjalanan dan hanya diberi makan sekali sehari oleh para penyelundup manusia tersebut.