Sukses

Hujan Ringan dan Sedang di Sejumlah Kota

Jakarta, Bandung, Medan, dan Manado akan terjadi hujan ringan. Sedangkan hujan dengan skala sedang terjadi di Batam dan Banjarmasin. Gelombang tinggi juga mengancam pelayaran di sejumlah perairan Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta: Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika memprediksi hujan ringan dan sedang terjadi di sejumlah kota besar di Tanah Air, Selasa (24/11). Jakarta, Bandung, Medan, dan Manado akan dilanda hujan ringan. Sedangkan hujan dengan skala sedang terjadi di Batam dan Banjarmasin.

Gelombang tinggi juga mengancam pelayaran di sejumlah perairan Indonesia. Di antaranya Laut Cina Selatan dengan ketinggian gelombang hingga lima meter. Gelombang tinggi terjadi pula di perairan utara Jambi, Laut Natuna, bagian utara Kalimantan, dan utara Jayapura dengan ketinggian mencapai empat meter.(YNI/YUS)
    EnamPlus