Sukses

Ramadan Penuh Berkah Bersama Channel-Channel Islami IndiHome

Channel-channel islami dari Indihome membuat ibadah di bulan suci Ramadan lebih dekat dengan Allah SWT.

Liputan6.com, Jakarta Marhaban ya Ramadan, kita kembali dipertemukan dengan bulan suci Ramadhan. Mayoritas umat muslim di Indonesia melaksanakan ibadah shaum Ramadan seraya mengisi hari dengan berbagai aktifitas bernilai ibadah demi mendekatkan diri kepada Allah SWT. Mulai dari ibadah wajib seperti shalat, serta ibadah sunnah lainnya, yaitu : shalat sunnah, tilawah, shadaqah, dan beragam aktifitas ibadah lainnya. Ramadan juga menjadi waktu yang tepat untuk menambah dan mendalami ilmu agama melalui berbagai media baik media konvesional maupun media digital.

Di zaman serba digital, pemanfaatan berbagai media untuk menunjang aktifitas ibadah telah menjadi suatu kebutuhan. Untuk itu Telkom berupaya memenuhi kebutuhan pelanggan tersebut dengan menghadirkan channel TV islami dalam IndiHome diantaranya : DMI TV (Dewan Masjid Indonesia), Khazanah TV, dan Al Qur’an Al Kareem. Channel tersebut dapat disaksikan di UseeTV bagi pelanggan IndiHome dengan UseeTV Essential Pack.

DMI TV contohnya, merupakan channel yang menayangkan berbagai informasi serta memfasilitasi jalinan silaturahmi seputar kegiatan Dewan Masjid Indonsia. Sementara Khazanah TV menayangkan berbagai kajian Islam yang disampaikan melalui berbagai program menarik seperti talkshow, FTV Islami, serta sejarah Islam di berbagai belahan dunia. Ada pula channel Al Quran Al Kareem yang menayangkan program pembacaan ayat-ayat suci Al Quran dengan qori ulama-ulama Masjidil Haram Makkah Al Mukkaramah. Channel ini juga menampilkan keindahan kota Makkah dan Madinah secara Live.

Hadirnya channel-channel ini diharapkan dapat menjadi sarana untuk memperdalam pemahaman ilmu agama serta meningkatkan keimanan umat muslim terutama menyambut momen bulan suci Ramadhan. Seperti yang dinyatakan oleh Ustadz Zacky Mirza, “banyak kegiatan positif yang dapat dilakukan selama bulan suci Ramadhan, seperti mempelajari ajaran Islam sesuai syariatnya. Saat ini mudah sekali mendapatkan akses informasi mengenai ilmu Islam, salah satunya melalui channel-channel Islami di media televisi. Kita dapat optimalkan media televisi untuk mendengar tausiyah, mempelajari sejarah atau sekedar mendengarkan tilawah dibacakan”.

Dari Abu Hurairah Radhiyallahu Anhu, bahwasanya Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassallam bersabda: “Apabila datang bulan Ramadan, dibukalah pintu-pintu Surga, ditutuplah pintu- pintu Neraka dan Syaitan- Syaitan dibelenggu. ( HR. Muslim )

Marhaban yaa Ramadan. Selamat menjalankan ibadah shaum Ramadan

Khusus pelanggan Telkomsel Aktifkan Nada Sambung Pribadi dari Ustadz Zacky Mirza, dengan cara:

Ketik SMS : KodeNSP kirim ke 1212
Contoh: Zacky1 kirim ke 1212

Indihome channel islami

 

(Adv)

  • IndiHome adalah salah satu layanan digital yang menyediakan internet, telepon rumah, dan TV Interaktif.

    IndiHome