Liputan6.com, Tuban - Sejumlah polisi wanita atau polwan di Tuban, Jawa Timur, punya cara unik dalam berpatroli selama bulan Ramadan. Selain berkeliling menjaga keamanan, mereka memainkan tongklek, musik tradisional Tuban.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Jumat (24/6/2016), alunan musik tongklek mengalun memecah kesunyian. Musik tradisional khas Tuban ini dimainkan oleh para polwan untuk membangunkan warga untuk bersantap sahur.
Sejak jam satu dini hari, para Polwan sudah berkeliling kampung, lengkap dengan aneka alat musik, seperti gamelan, gong, tamborin hingga kentongan.
Advertisement
Selain bertujuan membangunkan warga, para polwan ini juga sekaligus berpatroli untuk menjaga keamanan.
Saat berpatroli, para polisi juga tak henti-hentinya menyerukan warga agar waspada terhadap berbagai aksi kriminal yang cenderung meningkat di bulan Ramadan.