Sukses

DPR Minta Masyarakat Beri Masukan Terkait Anggota KPI Pusat

Sebanyak 27 nama calon anggota KPI pusat telah masuk ke DPR dan masyarakat bisa memberikan masukannnya.

Liputan6.com, Jakarta Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan melaksanakan uji kepatutan dan kelayakan untuk memilih anggota Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat Periode 2016-2019 pada 18 dan 19 Juli nanti.

Tugas dan kewenangan DPR ini sesuai dengan Pasal 10 ayat (2)Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran: Anggota Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat dipilih oleh Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) atas usul masyarakat melalui uji kepatutan dan kelayakan secara terbuka.

Sebelum melaksanakan uji kepatutan dan kelayakan, DPR pun mempersilahkan masyarakat untuk memberikan masukan dan penilaian terhadap nama-nama yang masuk ke DPR.

Masukan dapat disampaikan ke Sekretariat Komisi I DPR RI, Gedung Nusantara II Lt. 1, Jl. Jenderal Gatot Soebroto, Jakarta 10270 atau melalui alamat email: set_komisi1@dpr.go.id. dengan menuliskan identitas nama, alamat dan nomor kontak paling lambat tanggal 13 Juli 2016.

Terdapat 27 nama calon anggota KPI Pusat yang diterima oleh DPR, berikut daftarnya:

1. Ade Bujaerimi : Ketua KPI Daerah Banten
2. Afrianto Korga : Ketua KPI Daerah Sumatera Barat
3. Agung Suprio : Dosen
4. Agus Sudibyo :Dosen
5. ArifAdiKuswardono : Wartawan/Produser News Trans7
6. Cecep Suryadi : Anggota KPI Daerah Riau
7. DewiSetyarini : Direktur Utama LPPL Radio
8. H. ObsatarSinaga : Dosen
9. Hardly Stefano Fenelon Pariela : Konsultan Ahli Bidang Manajemen dan KebijakanPublik
10. Ignatius Haryanto : Peneliti dan Dosen
11. M HarimanBahtiar : Pemerhati Media/Penulis
12. Mathilda Agnes Maria Wowor :Dosen dan Konsultan Public Relations
13. Maulana Arief : Komisioner KPID Jatim
14. Maulana Isnarto : Wartawan
15. Mayong Suryo Laksono : Wartawan
16. Mega Ratna Juwita : Asisten Ahli Bidang Pengawasan Isi Siaran KPI Pusat
17. Muhammad Shalahuddin : Deputi Direktur Bidang Teknologi Informasi PT. Pelabuhan Indonesia I (Persero)
18. Mulyo Hadi Purnomo : Dosen
19. Nuning Rodiyah : Konsultan Manajemen Komunikasi dan Pelayanan Publik
20. Nurhasanah : Dosen
21. Redemptus Kristiawan : YayasanTifa
22. Renaldi Zein : Konsultan Independen Komunikasi Media
23. Riyanto Gozali : Direktur Perusahaan SwastaNasional
24. Sudjarwanto Rahmat Muh Arifin : Komisioner KPI Pusat
25. Surokim : Dosen
26. Ubaidillah : Komisioner KPI Daerah DKI Jakarta
27. Yuliandre Darwis : Dosen

 

(*)