Sukses

HUT RI, Jessica Wongso Ikut Lomba Gendong di Rutan Pondok Bambu

Ari menjelaskan, saat pertama kali masuk rutan, Jessica Wongso cenderung menutup diri.

Liputan6.com, Jakarta - Keseruan perayaan HUT ke-71 RI juga turut dirasakan oleh Jessica Kumala Wongso dari balik Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Terdakwa kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin itu mengikuti lomba gendong sesama napi.

"Iya kemarin Jessica mengikuti lomba gendongan, sekarang dia sudah dapat berbaur dengan teman-temannya," kata Pelaksana Tugas Harian Kepala Kepala Lapas Kelas II A Rutan Pondok Bambu, Ari Budianingsih, usai upacara Hari Kemerdekaan ke-71, seperti dikutip dari Antara, Rabu (17/8/2016).

Ari menjelaskan, saat pertama kali masuk rutan, Jessica cenderung menutup diri. Tetapi kini dia sudah mampu beradaptasi dengan lingkungannya.

Saat tidak menjalani persidangan, hari-hari Jessica banyak dihabiskan dengan beribadah di wihara. "Jadwal ibadahnya Selasa, Kamis, Jumat. Orangtuanya berkunjung saat waktu jenguk," kata Ari.

Saat upacara, Jessica tidak terlihat dalam barisan peserta. Ini karena para peserta upacara hanya narapidana yang mendapat remisi.

 

 

Video Terkini