Sukses

Prestasi Indonesia di Olimpiade Rio 2016

Perhelatan Olimpiade 2016 telah usai dilaksanaka. Berikut ini torehan prestasi Indonesia selama event berlangsung

Liputan6.com, Jakarta Usai sudah semarak Olimpiade Rio de Janeiro 2016 yang berlangsung 5-21 Agustus 2016. Indonesia berhasil meraih 3 medali setelah mengirimkan 28 atlet untuk berlaga di 7 cabang olahraga. Hal paling menggembirakan adalah perolehan medali emas di cabang Bulutangkis oleh tim ganda campuran andalan Indonesia, Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir. Bulutangkis Indonesia mempersembahkan medali emas tersebut tepat pada hari peringatan kemerdekaan, 17 Agustus. 

Koleksi medali Indonesia sejak pertama kali mengikuti olimpiade hingga sekarang mencapai 30 medali, 7 medali emas semua dipersembahkan dari cabang olarhaga bulutangkis. Koleksi medali tersebut kedua tertinggi untuk wilayah ASEAN, posisi pertama ditempati Thailand dengan 30 medali namun dengan 9 medali emas. 

Informasi selengkapnya dapat kamu simak dalam infografis di bawah ini : 

Video Terkini