Liputan6.com, Bogor - Dua orang siswa SMK Tri Dharma 4 Kota Bogor tewas disambar commuterline tujuan Bogor-Jakarta. Peristiwa nahas terjadi di perlintasan kereta Kelurahan Kebonpedes, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor pada Rabu kemarin sekitar pukul 18.10 WIB.
Kedua pelajar kelas 10 SMK Tri Dharma 4 jurusan akutansi itu diketahui bernama Erian dan Abel. Keduanya tewas di lokasi kejadian dengan kondisi mengenaskan.
Ridwan, saksi mata menuturkan, kejadian bermula saat kedua korban sedang nongkrong bersama teman-teman satu sekolahnya di Jalan Dadali tepat di depan Kantor Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Bogor.
Advertisement
Karena diduga hendak tawuran, Satgas Pelajar yang tengah melintas menggunakan sepeda motor langsung membubarkan paksa para pelajar tersebut. Karena takut, mereka berlarian, sedangkan kedua korban berlari ke arah jalur commuterline.
Namun nahas, saat Erian dan Abel hendak menyeberang, dalam waktu bersamaan meluncur kereta dari arah Bogor menuju Jakarta hingga menyambar kedua pelajar tersebut.
"Keduanya meninggal dunia di lokasi," kata Ridwan di lokasi kejadian, Rabu (14/9/2016) malam.
Petugas kepolisian yang tiba di lokasi kejadian sempat kesulitan mencari potongan tubuh korban mengingat minimnya penerangan. Namun setelah sekitar dua jam pencarian, beberapa potongan tubuh korban ditemukan.
Jasad korban kemudian dibawa ke RS Bayangkara Kota Bogor.