Sukses

Johan Budi Meluapkan Rindu di KPK

Johan mengungkapkan, dalam kunjungannya ini ia bertemu dengan para pimpinan KPK.

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johan Budi Sapto Prabowo, hari ini mendatangi bekas kantornya di Kuningan, Jakarta Selatan. Kedatangan Johan, untuk memenuhi undangan acara ulang tahun Wadah Pegawai KPK ke-9.

Johan mengungkapkan, dalam kunjungannya ini ia bertemu dengan para pimpinan KPK.

"Tadi ada pimpinan KPK. Tadi diminta sharing pengalaman ketika Wadah Pegawai itu dimunculkan di 2006-2007 waktu itu. Kira-kira isinya itu aja, sharing. Saya ketemu Ketua KPK Pak Agus, Pak Saut juga ada tadi, Pak Laode, juga Pak Alex, tadi ada juga dengan teman-teman pegawai KPK," ucap Johan di Gedung KPK Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Johan menepis saat ditanyakan apakah saat pertemuan dengan pimpinan KPK, dia sempat membicarakan beberapa kasus yang ditangani komisi antirasuah itu.

"Enggak ada. Soal Wadah Pegawai tadi. Cerita bagaimana Wadah Pegawai dibentuk, bagaimana prosesnya. Pengalaman-pengalaman ketika pertama kali Wadah Pegawai eksis di KPK. Itu aja tadi," kata Johan.

Johan yang kini duduk sebagai juru bicara Presiden Joko atau Jokowi, mengungkapkan rasa rindunya saat mendatangi KPK.

"Yang dirindukan di KPK adalah saat-saat kita bercengkerama dengan teman-teman pers," ujar Johan sambil tersenyum.

Video Terkini