Sukses

4 Pekerja Terjatuh dari Lantai 5 Gedung Baru UIN saat Pengecoran

Sesaat setelah kejadian, keempat korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit UIN Ciputat.

Liputan6.com, Jakarta - Kecelakaan kerja terjadi di gedung baru milik Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta. Sebanyak empat orang terluka saat melakukan pengecoran talang gedung yang berada di Jalan Tarumanegara, Pisangan, Ciputat, Tangerang Selatan.

Kapolsek Ciputat AKP Tatang Syarif membantah adanya gedung UIN yang ambruk. Dia menjelaskan, ada beberapa material yang terjatuh saat melakukan pengecoran di lantai lima gedung yang baru diresmikan beberapa waktu lalu itu.

"Jadi itu ada ngecor talang, ada bagian yang jatuh, bukannya ambruk. Itu talangnya aja, di lantai paling atas," ujar Tatang saat dikonfirmasi Liputan6.com, Jakarta, Sabtu (19/11/2016) malam.

Tatang mengungkapkan, ada empat korban luka dalam peristiwa yang terjadi sekitar pukul 19.50 WIB itu. Keempat korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit UIN Ciputat.

"Nggak ada korban jiwa. Jadi korban ini di atas lagi ngecor, ikut jatuh ke lantai di bawahnya. Bukan ketimpa (material)," tutur dia.

Korban juga hanya mengalami luka ringan dalam insiden tersebut. Polisi sendiri belum dapat memastikan penyebab kecelakaan tersebut.

"Belum bisa disimpulkan ada kelalaian. Kami masih penyelidikan," pungkas Tatang.

Video Terkini