Sukses

Polda Metro Buru Penyebar Isu Rush Money 25 November

Polisi menegaskan tak main-main dengan kasus ini. Sebab isu ini meresahkan masyarakat.

Liputan6.com, Jakarta - Aparat Cyber Crime Polda Metro Jaya tengah melacak penyebar isu rush money atau penarikan uang dari bank secara besar-besaran pada 25 November. Polisi menegaskan tak main-main dengan kasus ini.

"Itu sedang kita selidiki juga, siapa yang menjadi pelakunya," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Pol Fadil Imran di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (22/11/2016).

Fadil menegaskan, pihaknya serius mencari penyebar isu yang ramai di media sosial itu. Sebab, isu rush money tersebut sangat meresahkan masyarakat bahkan negara.

"Kita serius itu untuk mencari sumber awal yang melemparkan isu rush money dan kita tidak akan diam," tegas dia.

Untuk itu, polisi meminta kepada masyarakat agar tetap tenang dan jangan terprovokasi.

"Masyarakat jangan percaya," Fadil memungkas.

Video Terkini