Liputan6.com, Jakarta - Rohaniwan Romo Benny Susetyo angkat bicara soal rencana demonstrasi 2 Desember nanti. Menurut dia, penegakan hukum kasus Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok telah berjalan, hingga tak perlu lagi aksi demo.
"Polisi punya jalan hukum. Ayo ikuti prosesnya. Kita jangan menambahkan hal lain lagi (demo)," kata Romo Benny di Hotel Atlet Century Jakarta, Minggu 28 November 2016.
Romo Benny menyatakan, penegakan hukum kasus Ahok dilakukan bertahap dan tidak bisa buru-buru.
Advertisement
"Mereka punya kredibilitas. Kita (rakyat) harus mendinginkan suasana merajut kebersamaan, mendorong Indonesia menuju tantangan global lebih besar lagi," kata dia.
Romo Benny mengaku khawatir kebhinekaan akan terganggu jika demo terus terulang.