Sukses

Monas Penuh, Massa Demo 2 Desember Gelar Sajadah di Patung Kuda

Ratusan ribu peserta demo 2 Desember memenuhi area Monas, Jakarta Pusat.

Liputan6.com, Jakarta - Ratusan ribu peserta demo 2 Desember memenuhi area Monas, Jakarta Pusat. Saking penuhnya, massa aksi super damai meluber hingga ke jalan di luar Monas.

Pantauan Liputan6.com, Jumat (2/12/2016), massa yang tak tertampung di dalam Monas menggelar sajadah mulai dari depan Kementerian Pertahanan hingga ke Jalan MH Thamrin dan memenuhi area bundaran patung kuda.

Polisi pun menyiapkan mobil-mobil air yang dapat digunakan massa demo 2 Desember untuk berwudu.

Sementara itu, para peserta aksi diimbau untuk tidak menginjak rumput. Di tiap-tiap pos di Jalan Medan Merdeka Selatan ditempatkan satu sampai dua orang untuk menyosialisasikan hal tersebut.

Seorang demonstran yang ikut menyosialisasikan hal tersebut mengatakan, pelarangan menginjak rumput untuk menghindari pemberitaan yang tak diinginkan.

Bahkan, demonstran asal Madura, Jawa Timur, ini juga tak ragu memarahi sesama demonstran yang masih nakal ingin ambil jalan pintas.

Selain tak boleh menginjak taman, massa demo 2 Desember juga dilarang membuang sampah sembarangan. Sebagian dari mereka bahkan rela mengambil sampah yang berserakan.

Video Terkini